Headline Pemerintahan

Evaluasi Kemendagri, Pj Bupati Minahasa Noudy Tendean Paparkan Capaian Kinerja Triwulan I

JAKARTA, MediaDaerah.com — Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan evaluasi kinerja Penjabat (Pj) Bupati Minahasa Noudy Tendean selama triwulan I.

Evaluasi bertempat di Ruang Pertemuan Lantai 8, Kantor Inspektorat Jenderal Kemendagri Jakarta, Rabu (9/1/2025).

Bupati Noudy Tendean yang didampingi Sekda Minahasa Lynda Watania serta para pejabat Pemkab Minahasa, memaparkan capaian kinerja yang dilakukan selama triwulan I.

Adapun capaian kinerja yang dipaparkan yakni pengendalian inflasi daerah, penanganan stunting, pengelolaan BUMD, peningkatan layanan publik, kesehatan dan pendidikan, pengelolaan lingkungan hidup, penanggulangan bencana alam, penyerapan anggaran 2024, serta perizinan dan program unggulan Pemkab Minahasa.

Bupati Noudy Tendean menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) serta masyarakat Minahasa atas dukungan yang telah diberikan.

“Kita harus mempertahankan dan terus meningkatkan kinerja ini. Semoga Kabupaten Minahasa semakin maju dan sejahtera,” ujar Tendean. (Cel)