MANADO, MediaDaerah.com – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey melantik Asisten Administrasi Umum Setdaprov Sulut, Fransiscus Manumpil, sebagai Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud di Aula Mapalus, Kantor Gubernur Sulut, Senin (28/10/2024).
Manumpil sendiri sebelumnya bertugas sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud.
Adapun pelantikan Pj Bupati Talaud ini berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor: 100.2.1.3/8063/OTDA.
Gubernur Olly mengatakan pelantikan ini telah sesuai dengan aturan Undang-undang. Dimana masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Talaud telah berakhir. Ia yakin Fransiscus Manumpil mampu menjalanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Pj Bupati Talaud.
“Bapak Fransiscus Manumpil telah menunjukan dedikasi dan kerja keras selama bertugas di Pemprov Sulut,” kata Gubernur Olly.
Ia berharap, kehadiran Pj Bupati akan berdampak positif bagi masyarakat Talaud. Membuktikan kehadiran pemerintah dengan mampu memberikan pelayanan terbaik di tengah masyarakat.
“Sekaligus juga saya ucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Talaud periode sebelumnya, Bapak Elly Engelbert Lasut dan Moktar Parapaga yang baru saja menyelesaikan masa jabatan,” sebut Gubernur Olly.
Sementara itu, Pj Bupati Talaud Fransiscus Manumpil memastikan urusan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan di Kabupaten Kepulauan Talaud akan terus berjalan.
“Dalam menghadapi Pilkada, kami pastikan kegiatan itu berjalan aman, tertib, terkendali, kondusif dan masyarakat Talaud menjadi tenang,” kata Manumpil.
Ia juga akan menjalankan pemerintahan lebih baik.
“Diyakinkan bahwa pemerintahan di Talaud akan lebih bagus, bersih akuntabel dan transparan. Lebih produktif untuk seluruh aparatur, pemerintahan bersih dan baik,” tuturnya.
Kesempatan itu juga dilangsungkan pelantikan Ketua TP-PKK dan Dekranasda Talaud kepada Pdt Deysie Manumpil-Lewan S.Th. pelantikan dipimpim Ketua TP-PKK dan Dekranasda Sulut Ny Rita Dondokambey-Tamuntuan.
Turut hadir dalam pelantikan yakni Sekprov Sulut Steve Kepel, jajaran Pemprov Sulut, Ketua Sinode GERMITA Pdt Arnold Apolos Abbas, serta jajaran Pemkab Talaud dan Forkopimda Talaud. (Riv)