MANADO, MediaDaerah.com – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey berupaya untuk menstabilkan harga daging babi dengan mendatangkan stok ratusan ekor dari luar Sulut.
Seperti baru-baru ini, Gubernur Olly datangkan 900 ekor babi. Ia mengatakan dalam sebulan dua kali stok babi yang didatangkan baik pejantan maupun induk.
“Setiap kapal kurang lebih memuat 900 ekor babi. Baik itu dari Bali dan dari daerah manapun yang tersedia stok babi,” ujarnya, belum lama ini.
Gubernur Olly meyakini jika banyak stok babi di Sulut pastinya harga jual akan kembali stabil.
“Seperti hukum ekonomi, kalau banyak stok harganya murah. Kalau sedikit stok harganya pasti tinggi,” tuturnya.
Ia memprediksi harga jual daging babi akan stabil pada Mei 2025. Untuk perayaan Natal dan Tahun baru, pihaknya akan berupaya harga jual daging babi tidak akan naik tinggi.
“Kalau saat ini masih fluktuasi, tapi kita akan tahan harga tidak boleh lewat dari Rp120-an ribu,” tandasnya. (Riv)