Humaniora

Aksi Bersih Pantai di Festival Bunaken 2023 Dapat Apresiasi

MANADO – Festival Bunaken 2023 diapresiasi. Dalam acara ini turut dilakukan lakukan aksi bersih-bersih pantai Bunaken dan transplantasi terumbu karang.

“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini karena memberika edukasi kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan pantai Pulau Bunaken,” ujar Kepala Balai Taman Nasional Bunaken.

Hal ini karena Bunaken dikenal dunia yang merupakan ikon Manado. Ia pun mengajak masyarakat menjaga kawasan ini.

Kawasan pelestarian alam yang harus kita jaga bersama. Yang dikenal dunia adalah pulau bunaken. Jika potensi terumbu karan hancur, tidak bisa dimanfaatkan masyarakat maka akan tinggal kenangan,” tuturnya.

Adapun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) di bawah nakhodai Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw terus berupaya menjaga kelestarian Pulau Bunaken.

Pelestarian dilakukan agar menjaga Pulau Bunaken yang telah menjadi icon yang sudah terkenal hingga ke luar negeri tersebut.

Lewat Dinas Pariwisata Daerah Sulut, digelarnya Festival Bunaken 2023, Jumat (22/9/2023) di Pulau Bunaken.

Kegiatan ini turut dihadiri perwakilan pelaku pariwisata Sulut dan masyarakat Pulau Bunaken. Di mana, mereka bukan hanya sekadar mengikuti acara seremoni, tapi turut melakukan aksi bersih-bersih pantai Bunaken dan transplantasi terumbu karang.

Kepala Dinas Pariwisata Daerah Sulut Henry Kaitjily mengatakan Festival Bunaken merupakan event tahunan yang digelar untuk merangsang turis berkunjung ke Pulau Bunaken.

Adapun di tahun 2023 ini tema yang diambil adalah Renewable and Sustainable Bunaken. Kaitjily berharap para pelaku pariwisata ikut mempromosikan tentang tajuk tersebut.

Promosinya adalah para turis yang datang ke Bunaken harus ikut menanamkan mangrove dan transplantasi terumbu karang. Para pelaku pariwisata harus ‘menjual’ paket tersebut.

“Jadi harus ada paket dalam jualan pariwisata. Jangan cuma datang tanpa ada isi berguna bagi lingkungan hidup,” tutur Kaitjily saat membuka Festival Bunaken 2023. (*)