MANADO – Acara pisah sambut Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Utara (Sulut) dari Edy Birton kepada Andi Muhammad Taufik digelar di Graha Gubernuran Bumi Beringin, Kota Manado, Selasa (14/2/2023).
Gubernur Olly Dondokambey (OD) dan Wakil Gubernur Steven Kandouw bersama Forkopimda Sulut, hadir dalam acara pisah sabut ini.
Kesempatan itu, Gubernur Olly Dondokambey menyampaikan selamat datang kepada Kepala Kejati Sulut yang baru Andi Muhammad Taufik bersama istri di Bumi Nyiur Melambai.
“Semoga di Sulut lebih betah. Karena sama satu Pulau Sulawesi. Lautnya hampir sama dengan Makassar. Tapi lebih bagus sedikit sini. Karena lebih banyak terumbu karangnya. Banyak turis juga datang di Sulut,” ujarnya.
Selain itu, Gubernur Olly juga mengucapkan terima kasih kepada mantan Kejati Sulut, Edy Birton yang sudah bertugas selama hampir delapan bulan bersama sama dalam setiap kegiatan acara.
“Kegiatan Pemprov Sulut banyak terbantu oleh program-program dari Kejaksaan sendiri. Karena banyak proyek-proyek strategis nasional di Provinsi Sulut berjalan dan sudah diresmikan pak Presiden,” ungkapnya.
Ia menyebut pada akhir Maret 2023, Presiden Jokowi juga akan meresmikan satu bendungan di Bolaang Mongondow.
“Sedikit ada masalah dengan lahan yang tergenang air, tapi sudah hampir tuntas atas dukungan juga dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow dan Kejaksaan Negeri, sehingga bisa memfasilitasi kepada masyarakat dan bisa tepat sasaran waktu pelaksanaannya,” terangnya.
“Sekali lagi, selamat bertugas untuk Kejati Sulut yang baru pak Andi Muhammad Taufik,” tandasnya. (Vox)